Postingan

Ikuti Karnaval Hari Kemerdekaan, SMAN 1 Ambarawa Angkat Tema Budaya

Gambar
(Gambar Peserta Karnaval) Liputan: Wahyudi (@guswahyudi) Jawara, Ambarawa - Agenda tahunan pada hari kemerdekaan di Kecamatan Ambarawa selain menggelar kompetisi adalah karnaval. Karnaval yang digelar setiap tahun ini menyedot perhatian dari masyarakat Kecamatan Ambarawa maupun luar Kecamatan Ambarawa. Seperti pada Sabtu Sore (19/08), Kecamatan Ambarawa kembali menggelar karnaval dalam rangka memeriahkan peringatan kemerdekaan Republik Indonesia, “Karnaval ini  digelar untuk memperingati HUT RI ke-72,” tutur Andi Guntarto, salah seorang panitia HUT RI Kecamatan Ambarawa. Karnaval kali ini digelar dengan sangat meriah, karena hampir setiap institusi di Kecamatan Ambarawa mengikuti karnaval ini, “Yang mengikuti karnaval ini banyak sekali, mulai dari sekolah, sanggar, sampai kelompok wanita tani pun ikut tampil,” tambahnya lagi. Karnaval kali ini memiliki rute dari Lapangan Mujisari hingga kantor KUPT Pendidikan Kecamatan Ambarawa, “Rutenya dari tahun kemarin itu dari La

Ikatan Pecinta Bahasa Jepang SMAN 1 Ambarawa Laksanakan Outbound

Gambar
(gambar Peserta  Outbound  Ichiban ) Liputan: Galuh, Silvi, Dera, Amelia, Wahyudi (@guswahyudi) Jawara, Ambarawa - Ikatan Pecinta Bahasa Jepang atau yang lebih dikenal dengan nama Ichiban, merupakan ekstrakurikuler di SMAN 1 Ambarawa yang cukup familiar. Dari tahun ke tahun, ekstrakurikuler ini selalu mengukir prestasi tingkat Propinsi Lampung. Organisasi yang dipimpin oleh  Ika Evridasari  Sensei  ini, melakukan  Outbound  pada Minggu Pagi (13/08). Kegiatan yang meriah ini, digelar untuk meningkatkan solidaritas antar anggota lama dan anggota baru. Acara ini digelar mulai pukul 07.30, “Acara ini memang digelar agar seluruh anggota kompak dan memiliki solidaritas yang tinggi. Ini mulainya jam setengah delapan nanti,” tutur Wahyu Saputra, salah satu siswa senior di Ekskul Ichiban. Dalam acara ini berbagai perlombaan pun digelar agar lebih meriah, adapun lomba yang digelar sangat beragam, mulai dari membuat bekal Khas Jepang atau  Bento  sampai dengan tebak-tebakan Kha

SMAN 1 Ambarawa Upacara Peringati Hari Jadi Pramuka Ke-56

Gambar
(Gambar Pembina upacara, Drs. Yulizar, M.M) Liputan: Wahyudi (@guswahyudi) Jawara, Ambarawa - Terlihat suasana berbeda di SMAN 1 Ambarawa, karena pada hari Senin (14/08) warga SMAN 1 Ambarawa memakai seragam Pramuka lengkap. Ternyata hari Senin kali ini bertepatan dengan hari jadi Gerakan Pramuka yang ke-56. Pada hari jadi Gerakan pramuka kali ini mengangkat tema “Bekerja Untuk Kaum Muda, Mewariskan Yang Terbaik Bagi Bangsa Indonesia, “Tema hari Pramuka kali ini “Bekerja Untuk Kaum Muda, Mewariskan Yang Terbaik Bagi Bangsa Indonesia” ”, ungkap Yulizar dalam amanatnya sebagai Pembina upacara. Yullizar juga menekankan akan penting peran pemuda terhadap kemajuan bangsa, “Kalian adalah para pemuda penerus bangsa, ditangan kalian masa depan Negara ini,” tambahnya lagi. Ia juga turut mengkritisi pemuda zaman sekarang yang terlalu pasif untuk menggapai kemajuan, “Perasaan dari minggu-minggu yang lalu sampai sekarang tidak ada kemajuan, dari petugas upacara dan lainnya. Memang ada

Siswa SMA Negeri 1 Ambarawa Wakili Lampung Dalam Kegiatan Pramuka Tingkat Nasional

Gambar
(Gambar Aryadio Nasiki bersama kontingen Papua Barat) Liputan: Wahyudi (@guswahyudi), Ahluzain O. (@ahloct11) Jawara, Ambarawa - Raimuna Nasional adalah kegiatan keparamukaan yang diadakan oleh Kwartir Nasional bagi seluruh propinsi atau kwarda se-Indonesia dan akan mengikuti perkemahan di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta. Seperti yang dilansir oleh  Metrotvnews.com , Ketua Pramuka Nasional, Adhyaksa Dault, mengungkapkan bahwa, Rainas kali ini segera digelar pada 13 Agustus 2017, “Rainas tahun ini akan digelar pada 13 Agustus mendatang”, tutur Adhyaksa Dault. Dengan digelarnya Raimuna Nasional ini, masing-masing propinsi seluruh Indonesia akan mengirimkan delegasinya untuk mengikuti acara tersebut. Dengan seleksi yang sangat ketat, seluruh Kwarda menyiapkan delegasi yang akan diberangkatkan. Seperti Kwarda Lampung yang sudah melakukan seleksi untuk mencari delegasi yang akan diikutsertakan dalam Raimuna Nasional tahun ini. Peserta yang terjaring salah satunya berasal dar

Tumbuhkan Kebersamaan, SMAN 1 Ambarawa Gelar Berbagai Lomba Peringati HUT RI Ke-72

Gambar
(Gambar peserta saat sedang lomba makan kerupuk) Liputan: Wahyudi (@guswahyudi) ,  Dimas, Ahluzain O. Jawara, Ambarawa - Hari kemerdekaan Indonesia telah di depan mata., seluruh warga sibuk menyiapkan berbagai kebutuhan untuk memperingatinya. Ditengah banyaknya antusiasme warga untuk memperingati, masih terdapat juga warga lainnya yang enggan untuk bersama memperingati hari kemerdekaan. Seringkali hari kemerdekaan justru diisi dengan hal-hal yang tidak terlalu positif bahkan cenderung membahayakan baik lingkungan maupun bangsa dan Negara, seperti persekusi dan lainnya. Untuk mengatasi hal tersebut, OSIS SMAN 1 Ambarawa menggelar berbagai perlombaan untuk menumbuhkan jiwa kompetisi, kebersamaan, dan rasa cinta kepada tanah air Indonesia. OSIS menggelar berbagai perlombaan pada Sabtu pagi (12/08) , perlombaan yang digelar berupa tarik tambang, balap karung, bakiak, makan kerupuk, karaoke lagu-lagu nasional dan lainnya. Dengan semangat kemerdekaan, OSIS SMAN 1 Ambarawa ingi

Juara 1 Artala Orienteering Competition: Palasawa Mengaku Bangga

Gambar
( G ambar kepala SMA N1 Ambarawa berfoto bersama para juara  P alasawa) Jawara.  Sebuah prestasi yang membanggakan jika akhirnya Tim Palasawa (Pencinta Alam SMA Negeri 1 Ambarawa)  dapat memenangkan sebuah kompetisi bagi klub pecinta alam se- Sumatera yang diadakan oleh Institut Bisnis dan Informatika Darmaja (IBI). Tidak tanggung-tanggung, salah satu peserta dari SMA Negeri 1 Ambarawa berhasil menyabet juara 1 kompetisi tersebut. Raut kebanggaan pun terpancar di wajah pemenang ketika menyerahkan tropi kemenangan kepada Kepala Sekolah. Selain menjadi kebanggan tersendiri bagi pemenang, keberhasilan ini tentunya diharapkan akan mampu memberikan motivasi bagi siswa yang lain agar mampu menyumbangkan prestasi bagi SMA Negeri 1 Ambarawa. Kegiatan yang digelar pada tanggal 28-29 Mei 2016 oleh  Institut Bisnis dan Informatika Darmajaya (IBI Darmajaya) ini dilaksanakan di Taman Hutan Raya Wan Abdulrachman yang berlokasi di Desa Hanura, Kecamatan Padangcermin, Kabupaten Pesawara

Meriahkan HUTRI ke 71, Smansamba Gelar Berbagai Lomba

Gambar
( G ambar siswa sedang mengikuti lomba makan kerupuk) Liputan: Wahyudi (@guswahyudi) Jawara, Ambarawa- .   Dalam rangka turut serta memeriahkan HUTRI ke 7 1 , SMA Negeri 1 Ambarawa mengadakan beberapa kegiatan lomba antarkelas. Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Selasa,  (16/8)   ini berlangsung cukup seru di halaman depan dan lapangan SMA Negeri 1 Ambarawa, "Lomba kita laksanakan di halaman sekolah saja," tutur ketua OSIS Imam Safingi. Berbagai jenis perlombaan pun diikuti para siswa perwakilan masing-masing kelas, di antaranya balap karung,  bakiak, memasukkan paku ke dalam botol,  me rangkai bunga ,  bola voli,  dan futsal putra-putri, "Lombanya banyak kok  di antaranya balap karung,  bakiak, memasukkan paku ke dalam botol,  me rangkai bunga ,  bola voli,  dan futsal putra-putri," tambahnya Pembina OSIS SMA Negeri 1 Ambarawa, Dra. Sri Mainingsah, dalam wawancaranya dengan Tim Jurnalis mengatakan bahwa kegiatan tersebut selain dimaksudkan untuk turut m