SMAN 1 Ambarawa, gelar Latihan Dasar Kepemimpinan tahun 2017



(Gambar suasana LDK)
Liputan : Dimas Andrian

Jawara, Ambarawa- SMA N 1 Ambarawa mengadakan kegiatan latihan dasar kepemimpinan (LDK pada  29-30 September 2017. Rangkai kegiatan LDK berawal dari jam 05.30-15.00, kegiatan ini di buka langsung oleh Kepala SMAN 1 Ambarawa, Drs. Yulizar. M.M. “Kegiatan ini kita mulai dari pukul 05.30 pagi sampai 3 sore. Dan insyaallah akan dibuka oleh pak Kepala Sekolah” ungkap salah seorang panitia. Kepala sekolah, mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh OSIS SMAN 1 Ambarawa ini, “ Saya apresiasi kegiatan ini, karena menjadikan OSIS smansamba menjadi OSIS yang baik dan tidak kalah saing dengan osis-osis yang lainnya,” tegasnya.  Ia juga menambahkan kita tidak boleh kalah saing dari sekolah-sekolah yang lainnya dari segi SDM maupun infrastruktur nya,  “Kita tidak boleh kalah saing dengan sekolah lain. Karena dari berbagai segi kita sama. Baik SDMnya maupun infrastrukturnya,” tuturnya disela sambutan (29/09).


Kegiatan ini tidak hanya di ikuti oleh anggota OSIS saja, namun juga di ikuti oleh ketua-ketua eskul yang ada di SMAN 1 Ambarawa. karena tujuan dari kegiatan ini adalah menjadikan semua pemimpin yang ada di SMAN 1 Ambarawa memiliki kecakapan dalam memimpin dan memiliki jiwa leadership, “Kita ingin menciptakan siswa SMAN 1 Ambarawa menjadi pemimpin yang baik. Dan memiliki jiwa leadership yang bagus,” ungkap Imam Safingi, ketua panitia. Pembina OSIS SMAN 1 Ambarawa, Aris Dianto, juga menuturkan pentingnya pelatihan seperti ini, “Pelatihan ini penting, karena untuk meningkatkan jiwa leadership di kalangan siswa,” tutur pria berbadan ramping ini. Kegiatan ini menghadirkan tutor yang berasal dari wilayah ekitar Pringsewu, “Jadi LDK ini tutornya dari Ambarawa dan Talang Padang. Yang dari Ambarawa yaitu Kak Fazah Mimtahul Farid dan yang dari Talang Padang kak mutiar,” ungkap Imam Safingi. Dalam kegiatan ini, juga banyak selingan permainan-permainan yang mengasah kemampuan berkepemimpinan ,LDK kali ini di tutup oleh sambutan kepala SMAN 1 Ambarawa pukul 15.00 ( 30/09) dan di akhiri dengan foto bersama.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lomba Menulis Cerpen, Puisi, Esai, dan Artikel Tingkat Nasional

Kompetisi Pencak Silat Tingkat Regional Jawa-Sumatera, SMAN 1 Ambarawa Raih Juara Umum 3

SMAN 1 Ambarawa Laksanakan Pemilihan Ketua OSIS Periode 2017/2018